DailyIndonesia.id, REMBANG – Angka stunting di Kabupaten Rembang mengalami penurunan hingga hampir lima persen di tahun 2023.

Tercatat, pada 2022 jumlah stunting di Rembang mencapai 24,3 persen. Lalu turun sampai 4,8 persen menjadi 19,5 persen di tahun 2023.

Wakil Bupati Rembang Mochamad Hanies Cholil Barro’ mengungkapkan kabar itu saat pertemuan evaluasi intervensi spesifik stunting di Aula Bappeda pada Selasa (7/5/2024).

Meski demikian, pihaknya mengatakan masih banyak yang harus dilakukan untuk menurunkan prevalensi stunting.

“Masih banyak strategi yang mesti kita lakukan dan terapkan. Ini membutuhkan komunikasi, kolaborasi dari kawan-kawan OPD yang ada di bidang intervensi ini. Kemudian kita juga sudah memberikan PMT (Pemberian Makanan Tambahan) kepada balita,” ucapnya.

Saat ini, lanjutnya, masih ada 579 balita di Kabupaten Rembang yang mengalami stunting dengan perhatian khusus di tiga puskesmas.

Yakni di wilayah kerja Puskesmas Sarang 2, dengan angka stunting 23,1 persen, diikuti Puskesmas Pamotan 18,9 persen, dan Puskesmas Sulang 18,3 persen.

“Tapi secara keseluruhan, kita sudah melewati batas minimal prevalensi stunting yaitu 14 persen yang telah ditetapkan. Ini capaian juga bagi kita menurut SSGI (Studi Status Gizi Indonesia) tahun 2024,” jelasnya.

Sementara itu, Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Rembang, dr Ali Syofii menyatakan, rapor angka stunting di Kabupaten Rembang termasuk cukup baik.

Pasalnya, dari 35 kabupaten/kota di Jawa Tengah, sebanyak 17 kabupaten/kota mengalami peningkatan angka stunting, sehingga pencapaian Rembang patut diapresiasi.

“Kita termasuk daerah yang angka stuntingnya turun, kalau di tingkat Jawa Tengah angka stuntingnya sekarang 20,6 persen. Sedangkan kita sekarang di bawah Jawa Tengah dengan 19,5 persen,” ungkapnya.

Menurutnya, jika penurunan itu terus berlanjut, maka bisa memenuhi target 14 persen stunting di tahun 2024.

“Di daerah kita masih sekitar 5,5 persen untuk menuju 14 persen. Insyaallah saya yakin dengan kerja keras kita, semua bisa dicapai,” pungkasnya.

Bagikan: